Relawan RKgarda24 Gelar Program Tebus Sembako Murah di Kramat Pulo Jakarta Pusat

Jakarta – Relawan RKgarda24 melaksanakan kegiatan Tebus Sembako Murah di Jl. Kramat Pulo Gundul No. K. 391, RT.012/RW.010, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Jumat (22/11). Program ini diadakan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan bantuan dalam memenuhi kebutuhan pokok.

Kerja sama dengan pengurus Rukun Tetangga (RT) setempat menjadi kunci utama dalam mendata warga yang berhak mendapatkan sembako murah. Program ini juga sekaligus menjadi bentuk nyata kepedulian sosial dari RKgarda24.

“Kegiatan ini tidak hanya bertujuan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari, tetapi juga untuk menunjukkan komitmen kami mendukung visi dan misi Bapak Ridwan Kamil dan Bapak Suswono dalam Pilgub DKI Jakarta 2024,” ujar Ical, Koordinator RKgarda24.

Menurutnya, pasangan Ridwan Kamil dan Suswono memiliki visi untuk mewujudkan Jakarta Baru, Jakarta Maju melalui program-program konkret seperti membuka 1 juta lapangan pekerjaan, memberikan pelatihan kerja, alokasi dana Rp1 miliar untuk setiap RW, dan peluncuran program kartu lansia.

“Melalui program ini, kami ingin menyampaikan bahwa perubahan besar untuk Jakarta dapat dimulai dari langkah-langkah kecil yang berdampak langsung bagi masyarakat,” tambahnya.

Program Tebus Sembako Murah di Kramat Pulo mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat setempat. Warga berharap inisiatif serupa dapat terus berlangsung di masa mendatang sebagai solusi bagi kebutuhan pokok yang terjangkau.

Relawan RKgarda24 percaya bahwa aksi ini dapat menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk bergotong royong membangun Jakarta yang lebih baik.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *